Penawaran Program Kemitraan Dosen dengan Praktisi di Sekolah dan Industri (KDSI)

Yth.

Rektor Universitas/Institut dan Ketua Sekolah Tinggi Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta dalam koordinasi Ditjen Diktiristek 

Sebagai bentuk kontribusi Ditjen Diktiristek dalam upaya peningkatan kompetensi Dosen di Perguruan Tinggi melalui kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi yang bermitra dengan praktisi di sekolah dan industri, Direktorat Sumber Daya Ditjen Diktiristek menyelenggarakan Program Kemitraan Dosen dengan Praktisi di Sekolah dan Industri Tahun 2024. 

Sehubungan dengan hal tersebut, bagi Perguruan Tinggi yang memiliki target rencana strategis yang selaras dengan kegiatan di atas, dipersilahkan menugaskan dosen perguruan tinggi Saudara mendaftarkan diri pada kegiatan tersebut melalui tautan  https://sumberdayadikti.kemdikbud.go.id paling lambat tanggal 18 Agustus 2024. Selanjutnya, dikarenakan menyesuaikan anggaran yang disediakan, kami akan melakukan seleksi untuk menentukan dosen yang dapat mengikuti kegiatan di atas pada Tahun Anggaran 2024 ini.

Adapun panduan pelaksanaan kegiatan tersebut dapat diunduh dan dicermati melalui tautan https://sumberdayadikti.kemdikbud.go.id. Informasi lebih lanjut terkait dengan program diatas dapat menghubungi Sdri. Utami Dewi Nastiti (085213122051).

Sosialisasi Program Kemitraan Dosen dengan Praktisi di Sekolah dan Industri Tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Kamis, tanggal 8 Agustus  2024  secara  daring. Untuk mendapatkan tautan Zoom Meeting sosialisasi, dosen perguruan tinggi Bapak/Ibu dapat mendaftar pada tautan berikut http://ringkas.kemdikbud.go.id/SosialisasiKDSI2024.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi kami di : tel:085959344617

Kirim email ke kamilldiktixv@gmail.com