Sosialisasi Pemanfaatan Mata Kuliah di ICE Institute

Yth.

1. Direktur Politeknik Negeri dan Politeknik Swasta

2. Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah I s.d. XVI

di Lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi

Dalam rangka implementasi Merdeka Belajar-Kampus Merdeka pada Pendidikan Tinggi Vokasi, Indonesia Cyber Education Institute (ICE Institute) sebagai lokapasar digital menawarkan kolaborasi untuk mata kuliah daring berkualitas di Indonesia. Berkenaan hal tersebut, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi melalui Direktorat Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi bermaksud menyelenggarakan Sosialisasi Pemanfaatan Mata Kuliah di ICE Institute untuk Mendukung Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM). Untuk itu, dengan hormat kami mohon kehadiran Wakil Direktur Bidang Akademik dan Perwakilan dari LLDikti dalam kegiatan sosialisasi yang akan dilaksanakan secara daring pada,

hari, tanggal : Selasa, 21 Maret 2023

pukul: 14.00 WIB s.d. selesai

tempat : Video Conference melalui Aplikasi Zoom

Meeting ID : 830 6825 9934,

Passcode: PEMBELAJAR

acara : Sosialisasi Pemanfaatan Mata Kuliah di ICE Institute untuk Mendukung Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM).

Mengingat pentingnya acara tersebut, kami mohon kehadiran Bapak/Ibu tepat waktu. Untuk konfirmasi kehadiran mohon dapat mengisi pada tautanĀ http://ringkas.kemdikbud.go.id/KonfirmSosICEI, paling lambat kami terima tanggal 20 Maret 2023 pukul 12.00 WIB. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi narahubung Sdri. Dina Sabrina nomor gawai 08121862171.

Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi kami di : tel:085959344617

Kirim email ke kamilldiktixv@gmail.com