Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa Tahun 2023

Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi Lingkungan LLDIKTI  Wilayah  XV

Menindaklanjuti Surat Direktorat Belmawa Kemdikbudristek nomor: 0477/E2/DT.01.00/2023 tanggal 2 Februari 2023 hal: Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa Tahun 2023, disampaikan bahwa dalam rangka memandu mahasiswa untuk menjadi pribadi yang tahu aturan, taat aturan, kreatif, inovatif, dan objektif kooperatif dalam membangun keragaman intelektual, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi akan menyelenggarakan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Tahun 2023.

Agar perguruan tinggi memperoleh informasi lebih lanjut tentang PKM 2023, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan akan melaksanakan sosialisasi PKM Tahun 2023 yang diselenggarakan pada:

Hari, Tanggal                         : Kamis, 9 Februari 2023

Pukul                                     : 10.00 – 13.10 WITA

Media                                    : Aplikasi Zoom Meeting

Link Zoom                            : s.id/sos-pkm2023-sesi1

Youtube Live Streaming       : Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan

Acara                                     : Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Tahun 2023

Sehubungan dengan hal tersebut, mohon Pimpinan Perguruan Tinggi baik Negeri maupun Swasta yang berada di lingkungan LLDIKTI Wilayah XV untuk menugaskan dua (2) orang perwakilan yang terdiri atas 1 (satu) orang pimpinan PT/Pengelola PKM; dan 1 (satu) orang operator Simbelmawa di PT masing-masing guna mengikuti sosialisasi PKM tahun 2023 via aplikasi zoom meeting.

Ketentuan teknis dapat dilihat pada lampiran dan informasi lebih lanjut dapat menghubungi Saudara Febri (HP:0851- 5504-0575), Firda (0857-3182-7992), atau Harun (HP: 0823-1189-8683).

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, diucapkan terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hubungi kami di : tel:085959344617

Kirim email ke kamilldiktixv@gmail.com