Kab. Sikka, lldikti15.kemdikbud.go.id – Universitas Nusa Nipa dan tim relawan untuk kemanusiaan laksanakan talk show : MILENIAL DAN HAM : BERKEBUDAYAAN, BERKEMANUSIAAN di Auditorium Universitas Nusa Nipa pada 10 Desember 2022 dengan menghadirkan Narasumber :
- Dr. Otto Gusti Madung, SVD, Rektor IFTK Ledalero
- Kornelis Yosep Paga Meka, SH.,MH. Dosen Program Studi Hukum UNIPA
- Maria Nona Nancy, S.Psi., M.Si, Ketua Program Studi Psikologi UNIPA
- Maria Hendrika Hungan, SE. Staf TRUK, dan Host
- Intan Mustafa,S.Ikom., M.Ikom.
Rektor UNIPA Dr. Ir. Angelinus Vincentius., M.Si memberikan sambutan sekaligus memukul gong tanda dibukanya kegiatan dimaksud. Dalam kesempatan itu Rektor UNIPA menyampaikan pada hari ini UNIPA bersama Tim Relawan Untuk Kemanusiaan (TRUK) menyelenggarakan talk show Milenial dan HAM : Berkebudayaan dan Berkemanusiaan. Selain itu pada momentum ini juga kami memyampaikan terimakasih kepada pihak TRUK yang membuka diri membangun kolaborasi bersama UNIPA dalam menyelenggarakan kampaye hak asasi manusia, guna meminimalisir bahkan menghilangkan terjadinya kekerasan bagi siapapun termasuk kepada perempuan dan anak-anak. Kampus UNIPA berdiri 17 tahun silam, dengan nama Nusa Nipa yang dalam bahasa Pra Melayu berarti pulau Naga. Dengan nama Nusa
Nipa diharapkan mahasiswa mempunyai semangat laksana Naga yang berapi-api untuk membangun bangsa dan dapat menegakan HAM bagi seluruh warga. Saat ini kami sedang mendidik 6.050 mahasiswa/wi dari kelompok generasi Milenial maupun generasi Zenial yang ada pada 19 program studi dan 7 fakultas. Untuk itu melalui kegiatan ini dapat membuka wawasan serta pemahaman yang berkaitan dengan hak asasi manusia. Pada kesempatan yang sama UNIPA juga melakukan penandatangan MoU bersama TRUK, yang bertepatan dengan peringatan hari HAM Internasional, menandai diadopsinya deklarasi universal HAM PBB pada 10 Desember 1948 sebagai sumber tonggak sejarah lahirnya HAM.
Sementara Sr. Fransiska Imakulata, SSpS, Koordinator TRUK menyampaikan apresiasi kepada pihak Universitas Nusa Nipa yang pada hari HAM ini telah bersinergi bersama untuk saling menguatkan dalam kaitannya dengan upaya penegakan Hak Asasi Manusia. Pada hari ini juga kita akan menandatangani MoU bersama Universitas Nusa Nipa dan seterusnya akan turut andil dalam memperjuangkan hak-hak kaum perempuan dan anak-anak. Tentu pada kegiatan talk show ini juga kita menyatukan kekuatan bersama semua elemen untuk memerangi atau menghentikan kekerasan terhadap perempuan. Saat ini setiap rumah, sekolah harus menjadi tempat yang aman buat perempuan dan anak. Menimbang paling banyak kasus yang kami advokasi itu pelakunya orang terdekat seperti ayah, suami, saudara.
Turut hadir Ketua Pembina Drs. Alexander Longginus, Ketua Yayasan Pendidikan Tinggi Nusa Nipa Drs. Sabinus Nabu, Perwakilan TRUK, Para Wakil Rektor, Para Dekan, Para Kaprodi, Para Dosen, Para Tamu Undangan dan Mahasiswa/wi Universitas Nusa Nipa, serta Siswa-siswi SLTA di wilayah Kabupaten Sikka.
Sumber : Humas UNIPA