Kab. Malaka, lldikti15.kemdikbud.go.id – Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Kembali melakukan AL (Asesmen Lapangan) Daring terhadap Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Sinar Pancasila Betun. Adapun Asesor yang ditugaskan oleh BAN-PT adalah ibu Dr. Sumawarti M.Pd dari Universitas Sebelas Maret Solo dan Ibu Dr. Dyah Werdiningsih, M.Pd dari Universitas Islam Malang.
Ketua STKIP Sinar Pancasila Betun Yanuarius Bria Seran, M.Pd dalam pembukaan kegiatan ini menyambut baik adanya Asesmen Lapangan tersebut. “Kami sangat bersykur dan berterima kasih Kepada BAN-PT terkhusus Tim Asesor yang sudah menyempatkan waktunya untuk membantu dan membimbing kami dalam proses Akreditasi ini. Hal ini merupakan tanggujawab kami dalam melaksanakan tridharma perguruan tinggi di daerah perbatasan RI-RDTL. Hal ini juga sangat penting bagi STKIP Sinar Pancasila khususnya dan masyarakat Malaka pada umumnya. Kami juga menyampikan limpah terima kasih kepada Kepala LLDIKTI XV dan TIM Eka serta seluruh staf LLDIKTI XV yang telah membimbing dan membantu mengarahkan kami hingga proses Akreditasi sampai pada tahap Asesmen Lapangan (AL). Senada dengan hal di atas, kedua Tim Asesor memberikan Apresiasi terhadap lembaga STKIP serta membimbing dan mendukung keberlangsungan pengembangan kampus STKIP ke depan agar menjadi Perguruan Tinggi yang Unggul dan terdepan.
Selanjutnya ibu Dr. Sumawarti menekankan bahwa kegiatan Asesmen Lapangan yang dimaksud bukan sebagai sebuah penghakiman namun sejatinya hanya untuk mengkonfirmasi kesesuain data yang dikirim oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia yang termuat dalam LED, LKPS (Borang Akreditasi). Sumawarti berharap bahwa ada kerjasama yang baik antara asesor dengan lembaga STKIP Betun sehingga kegiatan tersebut bisa berjalan dengan lancar. Sehingga kemudian hasil yang disampaikan sesuai dengan kondisi reel yang ada di STKIP Sinar Pancasila Betun.
Pada akhir kegiatan AL hari kedua Ketua Program Studi Ibu Yustina Sako, M.Pd menyampaikan terima kasih kepada kedua Tim Asesor atas bimbingan dan arahannya dan juga kepada semua stakeholder dan seluruh civitas akademik STKIP Sinar Pancasila Betun yang sudah membantu memperlancarkan kegiatan Visitasi Akreditasi Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia.
Salam sehat dan sukses selalu untuk kita semua.
Sumber : STKIP Sinar Pancasila Betun